Dalam era digital, Perwakilan Penjualan Komersial dituntut untuk mengadaptasi tren penjualan terbaru, salah satunya penjualan melalui live streaming. Meski live streaming telah menjadi cara efektif untuk memasarkan produk dan layanan, faktanya masih banyak yang belum memanfaatkannya secara optimal. Banyak yang hanya mengandalkan tampilan produk yang menarik tanpa strategi penjualan yang tepat.
Untuk mengatasi hal ini, pelatihan ini hadir dan dirancang untuk membekali peserta dengan pengetahuan dan teknis pembelajaran agar dapat menyimulasikan live streaming penjualan suatu produk. Dalam 5 sesi webinar, peserta akan belajar menggunakan media sosial dan aplikasi daring, membuat variasi dalam proses mengembangkan konten live streaming, melakukan persiapan live streaming termasuk tools dan studio yang digunakan, melakukan promosi live streaming, hingga menyusun hasil analisis dari livestreaming yang dilakukan.
Setiap sesi mencakup aktivitas lecturing yang interaktif dan praktik. Untuk memastikan pemahaman materi, peserta akan diuji melalui test, kuis, tugas praktik mandiri, dan unjuk keterampilan.
Syarat Mengikuti Kelas :
1. Minimal pendidikan SD/sederajat
2. Masyarakat dengan rentang usia 18-64 tahun dan tidak sedang menempuh pendidikan formal
3. Fresh graduate yang tertarik menekuni host live shopping
4. Memiliki pengetahuan dasar media sosial
5. Memiliki ketertarikan di bidang penjualan, khususnya di media digital seperti media sosial
6. Mampu mengoperasikan alat komunikasi (telepon atau gawai)
7. Mampu mengoperasikan komputer/laptop dengan sambungan internet
8. Memiliki pengetahuan dalam bidang penjualan
9. Mempunyai produk/alat peraga yang ingin dipromosikan
10. Memiliki kamera & mikrofon untuk membuat video
11. Tripod (opsional)
12. Ring light (opsional)