Pengelolaan limbah cair industri menjadi isu penting dalam konteks keberlanjutan dan perlindungan lingkungan. Hal ini harus disadari oleh setiap individu yang sedang bekerja dalam pengelolaan limbah, individu yang memiliki ketertarikan dengan dunia Greenpeace, maupun seluruh lapisan masyarakat awam.
Kelas dirancang untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan individu dalam pengelolaan limbah cair industri. Dalam kelas ini, peserta akan mempelajari definisi, sumber, dan jenis-jenis limbah cair industri, serta dampak dan bahayanya limbah cair industri jika tidak dikelola dengan baik. Selain itu, peserta juga akan diajarkan tentang regulasi dan standar pengelolaan limbah cair yang berlaku, serta berbagai teknologi dan metode pengolahan limbah cair industri yang dapat digunakan. Melalui studi kasus nyata, peserta akan melihat bagaimana industri-industri tertentu berhasil mengelola limbah cair mereka. Selain itu, peserta juga akan mendiskusikan strategi peningkatan efisiensi dan daur ulang limbah cair untuk mengurangi produksi limbah cair. Dengan mengikuti kelas ini, peserta diharapkan dapat meningkatkan kompetensi mereka dalam mengelola limbah cair industri dengan baik, sehingga dapat berkontribusi pada perlindungan lingkungan, kesehatan manusia, dan keberlanjutan ekonomi.
Syarat Mengikuti Kelas:
1. Minimal pendidikan SMA-SMK sederajat
2. Berusia 18-64 tahun dan tidak sedang menempuh pendidikan formal
3. Memiliki antusias dan pengalaman bekerja di bidang pengelolaan limbah (Industri)
4. Memiliki pc/leptop dan gawai untuk mengakses webinar
5. Internet yang stabil