Instansi
SA Pro
DigiStamp
Baru
Prakerja
Detail Kelas
Home
Semua Kategori
Hobbies & Lifestyle
Live Webinar
Inovasi Nail Art: Eksplorasi Teknik dan Desain
KategoriHobbies & Lifestyle
Jadwal gelombang Live Webinar lainnya
Berikut jadwal gelombang yang tersedia. Kamu bisa pilih jadwal saat melakukan pembelian di platform pembayaran (Bukalapak, Kariermu, Tokopedia, Pijar Mahir, dan Pintar)*Khusus peserta Kartu Prakerja
Tentang kelas ini
Deskripsi kelas
Seorang Personal Care terutama yang fokus pada nail art, dituntut untuk memahami dan mengaplikasikan teknik dasar nail art serta melihat minat yang tinggi terhadap keterampilan ini, khususnya di kalangan perempuan. Banyak salon kecantikan menawarkan peluang dan penghasilan yang menjanjikan di bidang nail art. Namun, dibutuhkan eksplorasi, kreativitas, dan seni yang tinggi untuk mengembangkan berbagai teknik dalam merias kuku.

Pelatihan ini dirancang untuk meningkatkan keterampilan seorang Personal Care dalam membuat desain baru dengan mengombinasikan teknik dasar nail art. Peserta akan belajar melakukan perawatan tangan dan rias kuku, mempraktikkan teknik membuat garis, titik, basic marble, dan gradasi gliter nail art, mempraktikkan teknik half moon, rose quartz, dan clouds nail art, mengombinasikan teknik dasar nail art, dan melakukan komunikasi di tempat kerja pada usaha kecantikan.

Seluruh materi akan disampaikan dalam 5 sesi webinar. Setiap sesi mencakup aktivitas yang interaktif dan praktikal. Untuk memastikan pemahaman materi, peserta akan diuji melalui tes, kuis, tugas praktik mandiri, dan unjuk keterampilan.

Syarat Mengikuti Kelas :
1. Minimal lulusan SD
2. Pria dan wanita usia 18-64 tahun, yang memiliki ketertarikan dengan teknik nail art atau menghias kuku
3. Masyarakat umum yang ingin mempelajari teknik kecantikan dan perawatan kuku
4. Mampu mengoperasikan gawai (PC/laptop atau smartphone) dengan jaringan internet yang stabil untuk mengakses materi online
5. Memiliki kemampuan dasar untuk mengoperasikan gawai (PC/laptop)
6. Memiliki peralatan dasar untuk nail art, seperti:
Cuticle remover, Cuticle pusher, Cuticle nipper, Nail clipper (gunting kuku), Wooden file (alat kikir kuku), Nail buffer, Cuticle oil, Base gel, Gel polish/kuteks warna solid (minimal 2 warna, selain putih), Gel polish/kuteks warna putih, Kuteks gel gliter (butiran gliter kecil akan lebih baik), Top coat, Kuas liner, Dotting tool, Palette, Dust brush atau sikat untuk membersihkan kuku, Tisu/hand towel, Aseton/alkohol untuk membersihkan kuku, dan Mesin UV (jika ada).
Selengkapnya
Kamu akan mendapatkan
Akses Kelas Seumur Hidup
Sertifikat Skill Academy
Webinar
Tagging
#PRA-KERJA
Tentang Instruktur
Lutfi Ayu ParamithaOwner Gong Henna & Nailart
-
Lutfi Ayu Paramitha adalah seorang entrepreneur kreatif dan owner dari Gong Henna & Nailart. Sebagai lulusan sarjana komunikasi, Lutfi Ayu memiliki pengetahuan yang kuat dalam bidang digital marketing dan komunikasi. Pengalamannya dalam menjalankan berbagai usaha telah membekali dia dengan keterampilan yang beragam. Hobinya dalam menggambar telah membuka jalan bagi Lutfi untuk merambah ke dunia kreatif dan memulai berbagai bisnis seperti Gong Graduation, Gong Craft, dan Mahabbah Decoration.
Ambar LianaOwner Salon Lia Padoli
+
Wina TriyasantiNail Artist Lia Padoli Salon
+
Materi kelas
5 Kuis
Pre Exam
Exam
Sertifikat
5 Live Webinar
Pre-Exam
Pengenalan Nail Art & Teknik Manicure
Durasi
-
Webinar: Sesi 1: Pengenalan Nail Art & Teknik Manicure
Dengan menyadari betapa pentingnya tahapan sebelum manicure dan pemahaman akan gel nail system, sesi 1 ini akan menjelaskan bahwa tahap pra-manicure dan persiapan gel nail bukan sekadar langkah-langkah awal, melainkan sebagai fondasi utama untuk menciptakan desain kuku yang tahan lama dan estetis. Dengan pemahaman tersebut, maka akan tercapai hasil yang presisi dan memuaskan dalam nail art.

3 jam pertemuan
Kuis: Kuis: Pengenalan Nail Art
Tugas Praktik Mandiri
Teknik Dasar Nail Art
Durasi
+
Mengembangkan Teknik Dasar Nail Art
Durasi
+
Kombinasi Teknik Nail Art dan Gel Removal
Durasi
+
Komunikasi Efektif sebagai Nail Artist
Durasi
+
Post-Exam
Ulasan Peserta