Di era modern seperti saat ini, peran perempuan di dunia kerja sudah makin berkembang. Peluang perempuan untuk menjadi wanita karier yang mandiri, menjalankan usahanya sendiri, dan duduk di kursi kepemimpinan juga makin terbuka lebar. Karena itu, penting bagi seorang perempuan masa kini untuk mempelajari tentang kepemimpinan (leadership), agar bisa memahami, mengadaptasi diri, serta menghadapi berbagai tantangan—baik di lingkungan kerja maupun keseharian—yang terus berubah. Apalagi, banyak kaum perempuan yang kini menjalankan peran ganda, sehingga diperlukan pengetahuan dan kompetensi khusus, agar semua peran tersebut dapat dijalankan dengan efektif dan optimal.
Kelas ini akan mewadahi kamu untuk menguasai dasar-dasar kepemimpinan, khususnya bagi kaum perempuan. Kamu akan mempelajari tentang hakikat kepemimpinan bagi perempuan, cara melatih dan menerapkan kepemimpinan—baik untuk diri sendiri, sekitar, maupun lingkungan kerja, hingga cara mencapai keseimbangan hidup (work life balance).
Jadi, sudah siapkah kamu untuk menjadi pemimpin yang mandiri dan berdedikasi? Yuk, langsung saja ikuti kelas ini sekarang juga!