Pelatihan ini menggunakan moda webinar
Okupasi Pelatihan: Profesional dalam Intelijen Bisnis
Rujukan Okupasi: Critical Occupation List (COL) 2018
Gambaran Pelatihan
Pelatihan ini memberikan pembelajaran tentang cara melakukan persiapan hingga proses analisis database dengan bahasa database SQL bagi seorang profesional dalam intelijen bisnis. Seluruh materi akan disampaikan dalam 5 sesi webinar dengan ragam konten serta aktivitas yang interaktif dan praktikal dengan studi kasus yang relevan.
Kompetensi yang Dilatih
Melalui pelatihan ini, peserta akan mempelajari berbagai tipe kalkulasi dan analisis data, mengelola data dengan SQL, menuliskan klausa perintah dalam SQL, dan membuat visualisasi data yang efektif. Rangkaian kompetensi tersebut penting untuk dikuasai oleh peserta agar mampu melakukan analisis database dengan optimal. Seluruh kompetensi akan diuji melalui rangkaian tes, kuis, tugas praktik mandiri, dan unjuk keterampilan.
Urutan Pembelajaran
Sesi 1: Pengenalan Intelijen Bisnis
Sesi 2: Mengolah & Menganalisis Data dengan PostgreSQL
Sesi 3: Menggabungkan & Mengagregasi Data dengan SQL
Sesi 4: Klausa Perintah dalam SQL
Sesi 5: Dasar Visualisasi Data untuk Analis Intelijen Bisnis
Syarat Mengikuti Kelas:
1. Pendidikan minimal SMA/sederajat
2. Pekerja di bidang IT atau umum
3. Peserta yang memiliki ketertarikan bidang data analis dan intelijen bisnis
4. Peserta yang memiliki pengetahuan ilmu matematika, statistika, dan bisnis
5. Peserta yang memiliki laptop/PC dan akses internet
6. Peserta yang memiliki aplikasi PostgreSQL di laptop (jika belum memiliki aplikasi ini, disediakan tutorial download & instal aplikasi di kelas ini)
7. Berumur minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun
8. Memiliki akses internet
9. Memiliki device (laptop atau handphone) untuk mengakses konten pembelajaran