Instansi
SA Pro
DigiStamp
Baru
Prakerja
Detail Kelas
Live Webinar
Visual Storytelling dalam Kampanye Pemasaran
KategoriDesign
5.0(1 rating)
Jadwal gelombang Live Webinar lainnya
Berikut jadwal gelombang yang tersedia. Kamu bisa pilih jadwal saat melakukan pembelian di platform pembayaran (Bukalapak, Kariermu, Tokopedia, Pijar Mahir, dan Pintar)*Khusus peserta Kartu Prakerja
Tentang kelas ini
Deskripsi kelas
Dalam membuat kampanye pemasaran, seorang desainer grafis dan multimedia harus menguasai cara membuat konten visual pemasaran  yang menarik agar iklan yang dijalankan bisa menguntungkan dan bisnis pun terus berkembang. Idealnya, kompetensi yang perlu diasah bagi desainer grafis dan multimedia antara lain, menentukan tujuan kampanye serta target audiens, melakukan riset dan pengembangan kampanye kreatif, pembuatan konten visual storytelling, hingga memasarkannya. Untuk itu, dibutuhkan pengetahuan  dan kemampuan dalam membuat konten visual storytelling sehingga dapat meningkatkan efektivitas kampanye tersebut.

Kelas webinar yang terdiri dari 5 sesi ini dirancang untuk membekali peserta agar mampu  membuat visual storytelling gambar. Peserta juga akan belajar mengenai pencarian tipe-tipe visual storytelling, menyimulasikan langkah penentuan tujuan dan target audiens kampanye pemasaran visual storytelling, serta melakukan riset kompetitor, menciptakan karya desain dan menentukan jenis media pemasaran visual storytelling. Untuk memastikan pemahaman peserta, akan ada rangkaian tes, kuis, tugas praktik mandiri, dan demonstrasi keterampilan. 


Syarat Mengikuti Kelas:

1. Pendidikan minimal SMA/SMK Sederajat dan berusia 18-64 tahun
2. Tertarik dengan desain grafis
3. Pekerja yang berminat berkarier sebagai desainer multimedia
4. Masyarakat umum yang memiliki akun surel
5. Memiliki komputer/laptop/smartphone untuk mengakses materi pembelajaran
6. Memiliki gawai (PC/laptop atau smartphone) dan jaringan internet yang stabil untuk mengakses materi online
7. Memiliki pengetahuan dasar penggunaan gawai (PC/laptop atau smartphone)
8. Memiliki pengetahuan dasar tentang prinsip desain
Selengkapnya
Kamu akan mendapatkan
Akses Kelas Seumur Hidup
Sertifikat Skill Academy
Webinar
Tagging
#PRA-KERJA
Tentang Instruktur
Yasona WaruwuBusiness Development
-
Yasona Waruwu adalah seorang Business Development yang sudah memulai karirnya sejak tahun 2013. Pada tahun 2017, beliau pernah menjabat sebagi Merchant Account Executive di salah satu perusahaan startup. Kemudian pada tahun 2019 sampai 2020, beliau juga pernah menjabat sebagai Account Manager. Pengalaman terakhir yang dimiliki Yasona Waruwu adalah sebagai Business Development di salah satu perusahaan e-commerce.
Yani SuryaniSenior Content Specialist
+
Puti Ayu AmatullahSenior Creative Writer
+
Materi kelas
5 Kuis
Pre Exam
Exam
Sertifikat
5 Live Webinar
Pre-Exam
Sesi 1: Pengenalan Visual Storytelling
Durasi
-
Webinar: Sesi 1: Pengenalan Visual Storytelling
Sebelum membuat visual storytelling, tentu kita harus mengenali dasar-dasar dalam visual storytelling terlebih dahulu. Pada sesi ini, kamu akan mempelajari pentingnya visual storytelling untuk kampanye pemasaran, sejarah dan perkembangan visual storytelling, aspek penting dan prinsip yang perlu diketahui dalam membuat visual storytelling, serta elemen-elemen yang ada pada visual storytelling
3 jam pertemuan
Kuis: Kuis: Pengenalan Visual Storytelling
Tugas Praktik Mandiri

Sesi 2: Tahap Pembuatan Visual Storytelling
Durasi
+
Sesi 3: Pengembangan Kampanye Pemasaran Kreatif
Durasi
+
Sesi 4: Pembuatan Visual Storytelling Gambar
Durasi
+
Sesi 5: Distribusi Visual Storytelling
Durasi
+
Post-Exam
Ulasan Peserta