Pernahkah kamu merasa bingung terkait apa yang harus dilakukan jika ingin mengembangkan karier? Jika iya, kamu tidak sendiri!
Pertanyaan ini memang sering muncul di kepala banyak orang, terutama bagi yang baru pertama kali bekerja atau masuk di dunia profesional. Karena biasanya, informasi mengenai cara beradaptasi di dunia kerja dan cara mengembangkan karier tidak banyak diajarkan di bangku sekolah. Padahal, informasi ini dapat membantu para pekerja dalam merencanakan dan menavigasi jalur karier dengan lebih efektif dan berorientasi pada tujuan. Dengan pengetahuan ini, kamu dapat memahami langkah-langkah penting dalam pengembangan karier, seperti keterampilan yang harus ditingkatkan, pendidikan tambahan yang mungkin diperlukan, hingga cara membangun jaringan profesional yang kuat. Selain itu, pemahaman tentang pengembangan karier juga dapat membantu kamu dalam memanfaatkan peluang, merespons perubahan pasar kerja, dan memastikan pertumbuhan karier yang berkelanjutan.
Nah, kelas ini akan memfasilitasi kamu dengan segudang pengetahuan untuk memulai dan mengembangkan karier yang selanjutnya dapat kamu aplikasikan ketika bekerja. Mulai dari cara menentukan tujuan (goals), mengembangkan kemampuan baru, menemukan perusahaan yang tepat, mengendalikan emosi, hingga tips-tips praktikal lainnya, yang dibagikan langsung oleh instruktur berpengalaman.
Jadi, sudah siapkah kamu untuk mulai mengembangkan karier? Yuk, ikuti kelas ini sekarang juga!