Profesi fotografer sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat. Profesi yang mengandalkan ketajaman mata menangkap momen indah, waktu, hingga kemampuan mengolah hasil foto yang didapatkan dalam sebuah software.
Seseorang yang ingin menjadi fotografer terkenal harus mengetahui hal apa saja yang menjadi poin unggulan pada kamera yang mereka pakai. Selain itu, cahaya juga menjadi penunjang dalam menghasilkan karya, katakanlah sinar matahari yang tersedia secara gratis maupun cahaya buatan. Dan di zaman sekarang, sudah banyak jenis lighting penunjang fotografi. Pemakaiannya pun disesuaikan dengan konsep foto yang ingin dihasilkan.
Tidak hanya mengenali alat yang digunakan, fotografer pun juga harus bisa mengkonsepkan sebuah foto. Dari konsep tersebutlah, akan tertuang genre sebuah foto. Lalu, siapa model yang cocok, properti apa yang harus digunakan, serta daya tarik model tersebut melalui gaya yang mereka visualkan.
Setelah memiliki hasil foto yang baik, masih ada hal penunjang lain yang menambah keindahan. Seorang fotografer harus memiliki kemampuan mengedit foto tersebut agar lebih menarik dan memiliki daya jual tinggi.
Terakhir, poin penting selain kemampuan memotret, memiliki network atau relasi yang luas akan menunjang pekerjaan profesi fotografer. Kamu bisa mendapatkan klien dari lingkup kecil hingga lingkup besar seperti publik figur yang ada di tanah air.
Di kelas ini, semua aspek fotografi tersebut akan disampaikan oleh Diera Bachir. Ia akan menyampaikan jenis kamera andalan, lighting yang digunakan, dan bagaimana mengkonsepkan sebuah foto pada genre portrait. Serta, akan disampaikan bagaimana menentukan pose yang sesuai untuk model beserta tantangannya. Tidak lupa, Diera Bachir akan memberikan materi bagaimana mengedit foto yang baik dengan software andalan. Dan juga membekali kamu bagaimana cara memiliki network yang luas di dunia fotografi.