Instansi
SA Pro
DigiStamp
Baru
Prakerja
Detail Kelas
Best Seller
Membuat Perencanaan Konten Pemasaran melalui Video untuk Manajer PemasaranPro Course : 8 jam 18 menit
5.0
Kategori:Content Marketing
Best Seller
Membuat Perencanaan Konten Pemasaran melalui Video untuk Manajer PemasaranPro Course : 8 jam 18 menit
Rating:
5.0
Kategori:Content Marketing
Deskripsi
Tingginya aktivitas pemasaran digital yang dilakukan oleh berbagai brand saat ini menjadi indikator bahwa kebutuhan akan profesi manajer pemasaran kian meningkat. Aktivitas pemasaran secara digital banyak dilakukan karena dirasa lebih hemat biaya, hasil yang mudah terukur, dan tersedia fitur-fitur untuk meningkatkan kualitas pemasaran yang dilakukan. Selain itu, pilihan platform yang beragam juga menjadi faktor pendukung pemasaran digital ini semakin digandrungi, dari yang gratis hingga berbayar. 

Namun, belum banyak orang yang menyadari bahwa pemilihan media digital sebagai kanal kampanye pemasaran membutuhkan strategi dalam perencanaan setiap kontennya, termasuk pemilihan gawai untuk menjalankan ide. Di antara banyaknya alat yang mendukung pembuatan konten pemasaran, smartphone masih menjadi gawai andalan karena praktis dan ramah digunakan oleh banyak orang. Untuk itu, sangat penting memahami fitur-fitur pada kamera smartphone, berbagai teknik dasar dalam merekam video, cara menyunting video, dan hal-hal pendukung lainnya yang akan membantu proses pembuatan konten pemasaran semakin mudah.

Berbicara mengenai konten pemasaran, tentu tidak akan terlepas dari peran media sosial yang selalu membantu keberhasilan pemasaran. Salah satu platform media sosial yang turut melejit dan aktif digunakan untuk pemasaran sejak tahun 2020 adalah TikTok. Meskipun kemunculannya pernah menjadi polemik, namun sejak meledaknya sebagai media sosial terfavorit di tahun 2019 membuat TikTok terus mengalami lonjakan pengguna, dengan total mencapai 10 Juta pengguna di Indonesia (Smesco, 2021). Konten-konten yang berasal dari TikTok pun selalu menjadi trendsetter bagi media sosial lain untuk meningkatkan pemasaran suatu brand.

Kondisi tersebut tentu membuat manajer pemasaran harus tanggap dengan kehadiran TikTok. Karena jika tidak, brand-brand yang sudah masuk duluan menggunakan TikTok bisa jadi akan menyingkirkan bisnis yang sedang kamu jalankan. Oleh karena itu, kamu juga harus bisa memanfaatkan platform TikTok untuk meningkatkan pemasaran. Dalam kelas ini, kamu juga akan belajar bagaimana aplikasi TikTok berperan penting dalam media pemasaran, cara membuat video dan memaksimalkan fitur di TikTok, menyunting video agar semakin menarik, serta mempelajari elemen-elemen dalam menyampaikan pesan melalui konten. Pastikan kamu mengikuti kelas ini sampai selesai, ya! Jangan lupa aplikasikan supaya kegiatan pemasaranmu semakin sukses dan menarik!
Selengkapnya
Tentang Instruktur
Pretty KusumaningrumHead of Corporate Strategy
-
Pretty Kusumaningrum merupakan senior manager di Skill Academy by Ruangguru, sebuah platform pembelajaran online yang berfokus pada lifelong learning. Sebagai seorang senior manager, ia bertanggung jawab memimpin tim untuk merancang aktivitas pengembangan brand dan produk untuk jangka panjang, menentukan target dan alokasi dana pemasaran, serta meninjau dan memberikan persetujuan konten pemasaran pada seluruh kanal digital.
Handika WidiartoDigital Supervisor - @Red Bull
+
Yohan AgustianCEO - @MEA Digital Marketing
+
Topik yang akan dibahas7 Topik, 65 Materi, 8 jam 18 menit
TopikTotal: 7
MateriTotal: 65
DurasiTotal: 8 jam 18 menit
Video Marketing di Industri Pemasaran Digital16 Materi07:22-
1. Pemanfaatan Video dalam Pembuatan KampanyeVideo06:16
2. Cakupan Pengguna Internet di IndonesiaVideo08:40
3. Sikap dan Keterampilan yang Perlu DiasahVideo09:29
4. Mengapa Video Pemasaran Efektif?Video09:35
5. Pentingnya Membuat Video Sesuai Target AudiensVideo06:51
6. Video vs Gambar, Tradisional vs DigitalVideo07:53
7. Video dengan Kerangka Konten 3H1GVideo06:27
8. Menarik Perhatian dengan Konten HeroVideo09:51
9. Jenis Video dengan Konten HeroVideo07:38
10. Jenis Video dengan Konten HubVideo09:19
11. Jenis Video dengan Konten Help & Go!Video02:36
12. Perbedaan Jenis Situs dan Platform untuk VideoVideo09:43
13. Kanal Digital untuk Pemasaran VideoVideo04:11
14. Kanal Digital untuk Pemasaran Video LanjutanVideo09:53
15. Memahami Teknologi Interaktif untuk VideoVideo04:00
16. Kuis: Video Marketing dalam Pemasaran DigitalTest15:00
Persiapan Sebelum Membuat Konten Video Marketing9 Materi10:40+
Melakukan Aktivasi dan Optimasi Konten Video6 Materi44:29+
Sikap dan Keterampilan Seorang Marketer5 Materi42:50+
Dasar-Dasar Pembuatan Video Pemasaran15 Materi50:04+
Pengenalan Platform TikTok6 Materi50:07+
Aplikasi TikTok sebagai Platform Video Pemasaran8 Materi52:12+
UjianTotal: 2
DurasiTotal: 00:00
Pre Test00:00
Post Test00:00
Konten Kelas
56 Video
7 Kuis
2 Dokumen
Pre Exam
Exam
Sertifikat
Ulasan User
Terjadi kesalahan saat mengambil data
Rekomendasi Lainnya
  • Rp 0